

Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk menyewa Asrama Bandung dan Asrama Nangor selama dua tahun ke depan, agar adik-adik mahasiswa rantau tetap memiliki tempat tinggal yang aman dan nyaman.
Rumah untuk Bandung : Menabung untuk Asrama, Melanjutkan Kebaikan di RK Bandung
Nouval adalah seorang mahasiswa yang merantau dari kampung halamannya di Palembang dan menetap di Bandung demi meraih impian. Jauh dari keluarga, ia menjalani hidup dengan penuh semangat penghematan demi bertahan. Ada kalanya dalam menuntut ilmu itu rezeki Nouval menipis. Satu hal yang selalu menjadi harapannya, yaitu kebersamaan Nouval di asrama tempat ia tinggal bersama teman-teman.
Di asrama terdapat budaya indah yang menghangatkan hati, saling mendukung dan berbagi makanan saat yang lain terhimpit kebutuhan. Ketika Nouval memiliki rezeki lebih, ia memasak untuk teman-temannya dan ketika ia sedang sulit, teman-temannya bergantian berbagi apa yang mereka punya. Di sinilah makna rumah terasa, tempat di mana persaudaraan tumbuh, kepercayaan terjalin, dan kenangan baik tercipta.
Namun, rumah yang selama ini menjadi tempat bertumbuh bagi banyak mahasiswa rantau masih berstatus sewa. Dengan biaya yang terus meningkat, ada kemungkinan bahwa angkatan berikutnya tidak akan memiliki tempat tinggal dan ruang pembelajaran seperti yang Nouval dan teman-teman nikmati sekarang.
Melalui kampanye #RumahUntukBandung, kita berharap semakin banyak adik-adik mahasiswa rantau yang memiliki tempat yang bisa mereka sebut rumah, tempat untuk berbagi, belajar, dan tumbuh bersama.
Setiap rupiah yang abang/mbak donasikan adalah langkah kecil untuk menjaga keberlanjutan kebaikan di asrama ini. Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk menyewa Asrama Bandung dan Asrama Nangor selama dua tahun ke depan, agar adik-adik mahasiswa rantau tetap memiliki tempat tinggal yang aman dan nyaman. Dengan dukungan kita semua, harapannya tidak ada lagi Nouval yang harus merasa sendirian di perantauan.
Dulu, tempat ini menjadi rumah bagi kita.
Sekarang, mari kita pastikan rumah ini tetap ada untuk mereka.
Yuk, salurkan harta terbaikmu!
BSI a.n PPSDMS-NF Regional 2 Bandung
7088099022 (Kode Unik : 112)